Jumat, 21 Juni 2013

8 DAYA TARIK CEWEK YANG BIKIN COWOK JATUH HATI

Cinta adalah buta. Ungkapan kontroversial itu tetap berlaku dalam dunia percintaan sejak era Shakespiere sampai saat ini. Setidaknya menunjukkan bahwa ada berjuta alasan untuk jatuh cinta. 
Bahkan cowok yang nota bene makhluk yang lebih logis dalam memilih pasangan, juga tak lepas dari alasan-alasan subyektif untuk jatuh cinta. Kecantikan mungkin menjadi daya tarik umum, tetapi tidak selalu demikian. Di antara daya tarik cewek yang dapat membuat cowok jatuh cinta adalah:
1.  Kecantikan
Ini merupakan daya tarik yang paling umum dari seorang cewek di mata cowok. Ini tidak lepas dari kodrat cowok sebagai makhluk visual. Laki-laki mudah tertarik pada pemandangan indah yang ditangkap oleh indera penglihatannya. Itu sebabnya kebanyakan lelaki menjadikan kecantikan sebagai kriteria pertama dalam memilih pasangan.
2.  Penampilan
Cewek sebenarnya tak harus terlalu cantik. Yang perlu dilakukan cewek hanyalah menjaga penampilannya menarik, baik dari cara berbusana maupun bersikap. Masalahnya, cewek yang merasa tidak begitu cantik biasanya enggan menata penampilannya. Padahal, penampilan yang menarik sering kali memberikan daya tarik yang mengalahkan kecantikan. Penampilan yang paling mudah menarik pria adalah dandanan yang elegan, simple tapi berkelas, bukan menor atau berlebihan layaknya karnaval.
3.  Sikap
Cowok juga dapat jatuh hati bukan hanya karena daya tarik visual semata, melainkan juga dari sikap cewek yang menarik perhatian. Sikap tersebut intinya membuat cowok merasa tenang, nyaman dan bahagia saat bersama sang cewek. Di antara sikap menarik cewek adalah tenang, dewasa, keibuan, tegas, dan perhatian. Sekalipun cantik, cewek yang kelihatan tidak bermutu biaskhir-akhir ini operasi plastik menjadi idaman cewek untuk mengangkat anya dapat turun drastis nilainya di mata cowok. Intinya, sikap cewek yang menarik di mata cowok adalah sikap yang mampu membuat cowok merasa nyaman, menyenangkan, dan menenangkan seandainya sang cewek menjadi kekasihnya, istrinya atau ibu dari anak-anaknya.    
4.  Latar Belakang
Ketertarikan pada cewek karena latar belakang sosial budaya merupakan daya tarik klasik. Ini berlaku pada cowok yang mengedepankan prestis dan kenyamanan. Menikahi anak menteri yang tidak cantik kadang lebih menarik dibanding anak pengamen secantik Asmirandah. Pertimbangan latar belakang sering kali juga didasarkan atas kesesuaian budaya, misalnya kesamaan suku atau keagamaan.
5.  Eksistensi dan Kepercayaan Diri
Kemapanan karier dan prestasi kerja bukan hanya menjadi daya tarik cowok, tetapi juga cewek.  Cowok-cowok tertentu juga bangga bila memiliki pasangan yang membanggakan. Mereka umumnya justeru cowok yang berpandangan terbuka dan maju. Mereka tak merasa tersaingi oleh cewek karena baginya kesetaraan sebagai sesuatu yang niscaya. Mereka lebih dapat menghargai pasangan bukan atas dasr daya tarik fisik, tetapi lebih pada kapasitas kepribadian.
6.  Kemandirian
Kemandirian cewek dalam memenuhi kebutuhan hidupnya merupakan daya pikat sendiri bagi sebagian cowok. Cowok-cowok tertentu dapat langsung rendah diri di hadapan cewek-cewek beraura tegas, dan mumpuni dalam suatu profesi. Cewek seperti ini akan memberi kesan meringankan orang lain. Dalam kehidupan sehari-hari banyak dijumpai cewek yang dominan di hadapan pasangannya bahkan lebih berperan membimbing.
7.  Keseksian
Akhir-akhir ini operasi plastik menjadi tren mengubah daya tarik wanita, tetapi hanya mereka yanh berduit yang dapat menikmati teknologi itu. bagi yang berkantong pas-pasan tak perlu terlalu berharap cara itu, sebab secara alamiah cewek sudah dibekali naluri untuk menarik di mata cowok, baik secara fisik maupun emosional. Lekuk tubuh cewek adalah pesona yang indah bagi cowok. Kalaupun bukan lekuk tubuh, sikap cewek mulai dari cara memandang lawan jenis, senyum, cara berjalan dan bersikap keseharian dapat lebih menggoda mata lelaki dibanding sekedar wajah. Itu sudah lebih dari cukup untuk menarik hati cowok.
8.  Gairah Seks
Adakalanya cewek berwajah tidak seberapa menarik, tetapi aura seks cowok langsung bangkit setiap dekat cewek ini. Daya tarik tersebut adakalanya dikarenakan postur yang seksi. Adakalanya pula karena bagian-bagian tertentu dari cewek memang memiliki daya tarik seksual (sex appeal), dan tak jarang karena memang aura sang cewek memang nafsuin.
Mungkin pada awalnya yang dipikirkan cowok hanya seks,, tetapi tak tertutup kemungkinan akan berkembang menjadi perasaan khusus yang membuat cowok tak bisa jauh darinya. Mungkin saja dorongan seks awal ketertarikan, tetapi kalau cewek mampu mengolah dengan baik akan menimbulkan keterikatan batin yang hangat.